Setiap bangun tidur, tubuhku terasa lelah bukan main. Namun di saat bersamaan, pikiranku langsung tertuju pada runtutan tugas pagi itu.
"Ah, aku harus menanak nasi"
"Aku juga harus memasak mpasi"
"Sarapan pake apa ya?"
"Mandi dulu deh, sekarang hari senin..."
Setelah mandi
Menanak nasi itu urutannya : nyuci beras, masak nasi, kukus nasi, mendinginkan nasi
Bikin mpasi itu urutannya : cemplung nasi, cemplung lauk, sayur, bumbu, blender, masukin ke kontainer
Masak lauk : kocok telur, bumbu-bumbu, goreng
Manasin air : masukin air ke teko, simpan teko di kompor
Di sela-sela itu, kalau si kecil tidak dijaga ayahnya, aku akan bolak-balik menjaganya.
Lalu keringat sudah bercucuran lagi.
Makan, sambil menyeduh kopi yang entah sempat diminum atau tidak.
Lalu pakai baju, make up, sambil nonton tekotok.
Biasanya di waktu-waktu ini pengasuh datang. Tiba-tiba saja lima menit lagi menuju pukul 7.
Pulang kerja, badan sudah tentu cape, namun bahagia bertemu lagi dengan si kecil. Biasanya dia akan menyusu sampe jam 2an. Setelah ashar memandikan si kecil, waktu makan dan bermain.
Malam, si kecil akan menyusu lagi sebelum tidur. Di situ biasanya aku ikut tertidur dengan tubuh lelah.
Sampai bangun, tubuh masih saja lelah karena terbangun berkali-kali saat malam hari.
Begitu terus. Hmmmh
Comments